Sabtu, 09 Maret 2013

Meet Up! [Part 1]

Rencana bercinTA minggu ini gagal sudah. Hahaha.

Dimulai pada hari Selasa sore, ketika gw menerima pesan singkat dari sepupu yang katanya akan ke Bandung keesokan harinya. Rabu pagi gw beres-beres kamar biar layak dikunjungi. Hehe. Rabu siang gw kuliah sebentar dan sorenya, gw sudah mulai menemani sepupu yang datang dari Cirebon. Ketemu di Warpas sama mama dan kakak gw. Kamis pagi, gw menemani sepupu gw itu jalan-jalan ke Ciwalk. Makan siang di sana sampai tiba saatnya sepupu gw tersebut harus kembali ke Cirebon.

Nah, sesaat sebelum sepupu gw pulang. Gw bertemu dengan dua teman lama di Ciwalk, Nabilla dan Agie. Nabilla ini teman sekolah gw sejak SD hingga SMA bahkan sebenarnya sudah satu sekolah sejak TK. Hahaha. We grew up together. Sekarang dia kuliah di ITS, lebih tepatnya hanya sedang menunggu hari wisuda tanggal 16 Maret dan kemudian tersematlah gelar sarjana teknik mesin di belakang namanya. Cool, isn't it? Dia datang ke Bandung buat ikutan acara IPWeek di ITB. Hmm, udah mulai ngeapply kerjaan aja dia.

Kalau Agie, saya kenal dia sejak kelas 2 SMA. Teman satu ekskul filmmaker81 bersama Dessy Retamia, Dessy Teliandi, dan Ivan. Di fm81, selain buat film, kita juga jadi sering main bareng dulu. Selain mereka berempat, ada satu lagi adik kelas kita di fm81, namanya Halim yang sering kongkow bareng kita juga. Hahaha. Jadi kangen SMA, apalagi setelah tanggal 4 Maret lalu, DesTel ngemention: "Aduh mendadak kangen main bareng @agiesyirban @halimich @ivanrekyan @rachmaraikkonen @dessyretamia :(". Maaf nih, ga bales mention-nya karena alasan super penting, jumlah tuit gw lagi bagus jadi ga mau ngerusak angkanya. Hahahaha. Penting banget kan?

Kamis siang, Agie jemput Nabilla di kosan kakaknya, terus ke UPI dan ketemu gw di Ciwalk. Nongkrong-nongkrong sebentar di KFC, terus pergi ke kampus. Nabilla mau ambil tiket IPWeek yang gw simpen di sekre CDC. Setelah ngambil tiket, kami bertiga bingung sebenarnya mau pergi ke mana lagi. Akhirnya  kita keliling kampus ITB yang kecil ini. Sempat ketemuan sama Anshor juga, padahal dia lagi kuliah filsafat ilmu di Oktagon. Tapi, dia menyempatkan untuk keluar kelas sebentar buat ketemu Nabilla dan Agie. Kalau ketemu gw mah bisa tiap hari *ga juga sih*, apalagi gw sama Anshor satu pembimbing **. Hohohoho. Selama kami bertiga jalan-jalan ga jelas di kampus, cerita-cerita deh. Dan di sana gw mulai sadar gw ketinggalan terlalu banyak cerita tentang teman-teman lama. Hmm. Di kampus, kami bertiga sempat ke Galeri Sumardja untuk melihat pameran bambu, lanjut ke Perpustakaan. Akhirnya gw masuk perpus pusat lagi!

Sehabis ashar, Nabilla pulang ke kosan kakaknya diantar Agie, dan gw pulang juga ke kosan. Tidur-tiduran sebentar sampai hampir ketiduran beneran dan tiba-tiba. Kriiiiing. Henpon bunyi. Hikmah nelpon. Wooooow! She's also my high school friend and I haven't met her for a year. "Rachmaaa, aku lagi di ITB sama Rohe. Kamu di mana?" "Woooh, aku di kosan! Oke tungguin bentar yak, aku ke sana."

Cuci muka dan langsung berangkat ke kampus. Gerimis. Tapi, demi ketemu teman gw rela deh #eaa. Ketemu juga deh di CC Barat sama mereka berdua, menunggu hujan dan berencana untuk makan malam bareng. Sambil menunggu hujan reda, kami ngobrol-ngobrol asyik. Seperti sebelumnya, gw juga ketinggalan banyak cerita dari Hikmah dan Rohe. Waktu SMA, gw selalu cerita-cerita dan main bareng Hikmah. She's my partner in crime. Haha. I used to know the stories of her and now I know almost nothing :(. Yah, akhirnya kami bertiga makan malam di Javan Steak, di sana juga cerita-cerita terutama tentang Hikmah yang masih belum berubah, 'temen cowok'-nya masih tetep banyak, dan pernah masih dibikin galau sama 'ehem' #ehdibocorindisini. Anyway, I love you, my frieeends.

Selesai makan, gw balik ke kampus karena mau surprise ultah Marchy. Kalo yang ini dibocorin boleh lah yaaa, kan udah lewat. Yak, tanggal kemarin, gw dan belasan teman lainnya bertandang ke rumah Marchy yang akhirnya di-surprise-in di rumahnya juga. Hohoho. He's a great friend of almost everyone. Happy bornday, Marchy! :). Abis nyurprais, pulang dan sampai di kosan jam 2 pagi. Untung gak ada geng motor kayak waktu ultahnya Nadin, haha. Sesampainya di kosan, gw tertidur pulas sampai siang. Hehehehe.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar